Manfaat Probiotik untuk Anak, Investasi Kesehatan Sejak Dini!

Manfaat Probiotik untuk Anak, Investasi Kesehatan Sejak Dini!

Table of Contents

Dalam beberapa tahun terakhir, minat orang tua terhadap probiotik untuk anak semakin meningkat. Ini terjadi karena banyak penelitian menunjukkan peran penting bakteri baik dalam menjaga kesehatan pencernaan dan imunitas. 

Melansir UCLA Health, 70% sistem kekebalan tubuh terletak di usus. Karena itu, keseimbangan mikrobiota menjadi pondasi kesehatan jangka panjang. Ketika keseimbangan ini terganggu, anak pun akan lebih rentan terkena infeksi, alergi, hingga gangguan pencernaan berulang. Mari simak berbagai manfaatnya!

Key Takeaways:

  • Probiotik terbukti membantu memperkuat daya tahan tubuh anak, menurunkan risiko infeksi dan mempercepat pemulihan dari penyakit ringan.
  • Keseimbangan mikrobiota usus berpengaruh langsung pada kesehatan.
  • Pemilihan probiotik harus tepat dan wajib perhatikan jenis strain, jumlah CFU, dan keamanan produk agar manfaat yang diterima anak optimal dan berkelanjutan.

Apa Itu Probiotik?

Probiotik merupakan bakteri baik yang aktif dan hidup, serta memberi manfaat kesehatan saat dikonsumsi dengan dosis yang tepat. Mikroorganisme ini akan membantu menstabilkan mikrobiota usus, memperbaiki sistem pencernaan, dan menghalangi pertumbuhan bakteri penyebab penyakit. 

4 Manfaat Probiotik untuk Anak

Mungkin, selama ini Anda hanya mengetahui istilah probiotik, tetapi tidak dengan manfaatnya. Mari menambah ilmu dengan menyimak 5 manfaatnya di bawah ini!

1. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Anak dengan mikrobiota usus yang sehat memiliki risiko lebih rendah terkena infeksi saluran pernapasan dan pencernaan. Studi literatur menunjukkan bahwa penggunaan probiotik untuk anak dapat membantu memperkuat respons imun karena bakteri baik berperan menjaga integritas dinding usus serta memodulasi sistem kekebalan tubuh. 

Mengutip dari penelitian WebMD, probiotik juga disebut memiliki kemungkinan untuk mengurangi durasi diare dalam setengah hati hingga dua hari. 

2. Meningkatkan Nafsu Makan dan Penyerapan Nutrisi

Dengan pencernaan yang lebih seimbang, proses penyerapan gizi pun dapat berjalan optimal. Tentu ini sangat penting untuk anak yang sulit makan, berat badannya sulit naik, atau sering mengalami masalah pencernaan seperti kembung dan sembelit. 

Probiotik juga membantu menyeimbangkan enzim pencernaan serta mengurangi inflamasi usus, sehingga metabolisme nutrisi menjadi lebih efektif.

3. Mengurangi Risiko Alergi dan Eksim

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa pemberian probiotik untuk anak terutama sejak awal masa kehidupan dapat membantu menurunkan risiko munculnya eksim dan reaksi alergi. Hal tersebut juga tertulis dalam jurnal Elsevier yang menyebutkan bahwa probiotik dapat menurunkan risiko alergi, terutama dermatitis atopik pada bayi.

Jurnal PubMed pun menyebutkan bahwa konsumsi probiotik dapat menurunkan risiko eksim dengan efek lebih besar jika ibu mengonsumsinya selama masa kehamilan dan menyusui atau langsung pada bayi.

4. Membantu Pemulihan Setelah Konsumsi Antibiotik

Antibiotik sering membunuh bakteri baik dan buruk sekaligus, sehingga menimbulkan ketidakseimbangan mikrobiota yang menyebabkan diare atau daya tahan menurun. Sedangkan probiotik dapat membantu mempercepat pemulihan kondisi usus setelah terapi antibiotik serta menurunkan kemungkinan munculnya diare terkait antibiotik.

Sumber Probiotik untuk Anak

Memilih sumber probiotik yang tepat sangat penting untuk menjaga kesehatan pencernaan dan daya tahan tubuh anak. Orang tua dapat mendapatkan probiotik dari makanan alami maupun suplemen yang dirancang khusus untuk kebutuhan anak. Berikut beberapa sumbernya.

1. Makanan Fermentasi

Ada banyak jenis makanan fermentasi yang bisa menjadi sumber probiotik untuk anak. Berikut beberapa opsi yang bisa jadi pertimbangan untuk Anda.

  • Yogurt & Greek yogurt: Mengandung kultur bakteri hidup seperti Lactobacillus yang membantu meningkatkan jumlah bakteri baik di usus dan menjaga sistem imun. 
  • Kefir: Kaya probiotik dan lebih tinggi kandungan nutrisinya dibanding yogurt biasa, cocok untuk konsumsi harian. 
  • Tempe: Makanan fermentasi lokal dengan probiotik alami sekaligus sumber protein nabati yang baik untuk pertumbuhan. 
  • Kimchi & sauerkraut: Pilihan untuk anak yang lebih besar karena rasa fermentasinya cukup kuat, membantu variasi sumber probiotik.

2. Suplemen Anak

Selain dari makanan, probiotik juga tersedia dalam bentuk suplemen sirup, serbuk, hingga tablet kunyah yang diformulasikan khusus untuk anak. Namun, saat memilih suplemen, pastikan orang tua memeriksa jumlah bakteri aktif (CFU). 

Selain itu, pastikan jenis strain yang digunakan seperti Lactobacillus rhamnosus dan Bifidobacterium lactis yang terbukti secara klinis bermanfaat bagi kesehatan pencernaan dan imunitas. Pastikan juga produk memiliki sertifikasi BPOM dan jelas aturan penggunaannya, sehingga aman dikonsumsi secara rutin sesuai kebutuhan.

Baca juga: 7 Manfaat Yogurt untuk Bayi yang Harus Bunda Ketahui!

Sudah Memahami Manfaat Probiotik untuk Anak?

Kesimpulannya, pemberian probiotik untuk anak berperan penting dalam menjaga imunitas dan membantu fungsi pencernaan agar tubuh lebih mudah menyerap nutrisi. Anak yang sehat dari dalam biasanya lebih mudah fokus, aktif, dan memiliki performa belajar yang lebih baik.

Selain itu, untuk mendukung perkembangan anak dengan latihan fisik dan pembentukan mental, Anda bisa mengandalkan Sparks Sports Academy. Akademi ini menyediakan berbagai kelas menarik yang terstruktur dan dipandu oleh pelatih profesional. Mulai dari balet hingga taekwondo, Anda bisa pilih sesuai minat anak.

Melalui program yang ada, anak akan belajar disiplin, meningkatkan kepercayaan diri, dan memperkuat daya tahan tubuh. Hasilnya, anak akan jauh lebih siap dalam menghadapi tantangan, fokus belajar, dan menjadi pribadi yang lebih tangguh. Anda yakin tidak tertarik mendaftarkan anak dari sekarang?

Bagikan artikel ini lewat:

© 2024 | Sparks Sports Academy - PT Pendidikan Anak Bangsa

KUOTA PROMO SUDAH DIAMBIL 91%